Trik Whatsapp Tersembunyi yang Jarang Diketahui Banyak Orang
Trik Whatsapp - Seiring dengan perkembangan zaman sekarang ini makin banyak aplikasi baru yang di ciptakan untuk memenuhi kebutuhan kita. Dan yang paling populer di gunakan orang - orang hingga saat ini adalah aplikasi chatting yang bernama Whatsapp, di setiap smartphone pasti sudah terinstal aplikasi ini.
Untuk aplikasi chatting Whatsapp ini digunakan karena ringan dan sangat mudah di operasikan sebagai kebutuhan chatting. Namun, apakah Anda tahu bahwa aplikasi Whatsapp ini ternyata memiliki trik rahasia yang jarang di ketahui banyak orang.
Berikut Ini Trik Whatsapp Tersembunyi yang Tidak Anda Ketahui
1. Setting Huruf yang Anda Inginkan
Mengatur huruf yang kita butuhkan memang agak sulit di terapkan dalam suatu chatting. Apalagi kita sedang ingin mengirim pesan inti yang harus di garis bawahi ataupun hutuf yang di beri Bold yang artinya di pertebal.
Nah, disini Mastupang akan berikan triknya untuk mengatur format tulisan antara lain Bold, Italic, dan Underscore
Jadi untuk mengatur format huruf Bold atau tebal, Anda bisa memberi format seperti contoh pesan yang mau di kirim Mastupang, cukup masukkan saja simbol * di awal dan di akhir pesan. *Mastupang*
Untuk pesan yang bergaris bawah atau Undersore bisa memasukkan format _ di awal dan akhir. Contoh _Mastupang_
Dan yang terakhir adalah format pesan yang di coret, masukkan format ~ seperti contoh ~Mastupang~
Sangat mudah sekali untuk di praktekkan baik untuk newbie sekaligus. Jadikan chat an kamu makin keren lagi.
2. Bisa tau waktu pesanmu dibaca penerima
Untuk fitur ini sih memang khusus buat orang yang suka kepoin kamu.
Fitur yang satu ini tujuannya untuk mengetahui waktu dan kapan sang penerima pesan membaca pesan mu.
Biasanya orang yang suka cek pesan kapan dibaca padahal sudah di read penerima pesan adalah sudah tidak di anggap lagi hehe.
Nah, caranya adalah Anda bisa menekan lama huruf i di pesan yang ingin kamu ketahui. Nanti akan otomatis waktu dan jam berapa sang pembaca membuka pesan kamu. Dan ini tidak berlaku jika orang yang kamu chat tidak mengaktifkan centang laporan di baca, biasanya hanya ada keterangan dibaca atau belum.
3. Pesan yang Terhapus Bisa di Backup
Buat Anda yang memiliki pesan penting dan tidak sengaja terhapus atau ada teman yang suka jahil main hapus - hapus aja, tidak usah khawatir teman - teman.
Di sini Mastupang akan beri cara untuk mem backup data pesan kamu tentunya sangat mudah untuk di lakukan.
Yang pertama adalah pilih Setelan, selanjutnya klik menu Chatting. Jika sudah kamu tinggal pilih Cadangan Chat atau Chat Backup. Berikutnya akan ada tulisan Cadangkan ke Google Drive lalu tinggal klik aja. Silahkan pilih waktu penyimpanan pesan dan klik saja sesuai kebutuhan kamu. Itu lah cara mengembalikan pesan yang terhapus di Whatsapp.
4. Bisa Menyembunyikan Foto Profil
Mungkin di antara orang - orang memang tidak mau menggunakan foto profil karena tidak suka di lihatin oleh banyak orang atau yang lain - lain. Bisa saja orang juga mengambil foto kamu secara diam - diam dan disalahgunakan.
Untuk itu Whatsapp ternyata sudah memiliki pengaturan yang berfungsi untuk menyembunyikan foto profil kita. Caranya adalah pilih Setelan lalu klik menu Privasi. Jika sudah, tinggal klik bagian Foto Profil dan di situ akan tersedia beberapa tampilan. Pilih saja sesuai kebutuhan kamu.
5. Mengatasi Foto dan Video yang Menumpuk dari Whatsapp
Mungkin salah satu kekurangan dari aplikasi Whatsapp ini adalah ini, karena setiap foto atau video yang di kirim ke Whatsapp kita akan tersimpan otomatis di galery kita. Ini pastinya akan membuat memory internal menjadi penuh jika tidak segera di hapus, apalagi foto dan video tidak terlalu penting.
Cara mengatasi foto dan video yang menumpuk di Whatsapp adalah Buka File Explorer atau File saya, ini biasanya sudah tersedia di setiap android yang kita miliki. Selanjutnya buka folder Whatsapp dan setelah itu buat File baru dengan nama .nomedia. Dengan cara ini foto dan video tidak akan muncul lagi di galery kamu.
Akhir Kata
Demikianlah Trik Whatsapp yang mungkin belum diketahui banyak orang, Bagikan jika artikel ini dirasa bermanfaat untuk orang lain, Sampai jumpa di artikel berikutnya dan jangan lupa berkunjung ke artikel kita lainnya. Untuk mendapatkan notifikasi artikel baru dari blog ini, cukup berlangganan via email yang ada di bawah.